7 Kelemahan Usaha Bubble Drink Yang Wajib Diketahui Pemula

Posting Komentar
Kelemahan Usaha Bubble Drink


Minuman bubble atau yang lebih dikenal dengan boba merupakan satu dari sekian jenis minuman kekinian yang banyak digemari oleh semua kalangan. Maka tidak heran jika minuman ini menjadi peluang usaha yang menjanjikan. Tapi tahu Anda tentang kelemahan usaha bubble drink ini?


Bagi pelaku usaha yang terbilang pemula. Mengetahui apa yang menjadi kelemahan dari usaha yang dijalankan tentu sangatlah penting. Begitu juga dengan usaha bubble drink, tentu apa yang menjadi kelemahan dari usaha ini wajib diketahui.


Mengetahui kelemahan dari usaha yang dijalankan merupakan salah tindakan prefentif. Agar usaha yang dijalankan dalam jangka waktu yang panjang tidak mengalami kendala yang berujung pada kerugian.


Nah dengan tujuan untuk memberikan pemahaman kepada pemula. Maka pada kesempatan kali ini buatanda.com akan berbagi informasi tentang kelemahan usaha bubble drink yang notabene penting sekali untuk diketahui.


Kelemahan Usaha Bubble Drink

Setiap usaha tentunya memiliki kelemahannya masing-masing, begitu juga dengan usaha bubble drink. Namun demikian, kelemahan usaha bubble drink bisa Anda minimalisir dengan cara mengetahui seperti apa dan bagaimana kelemahan usaha itu sendiri.


Terdapat beberapa kelemahan yang notabene dapat menjadi resiko dari usaha bubble drink ini. Dimana kelemahan-kelemahan tersebut kami rangkum dalam 7 kelemahan yang sering ditemui oleh pelaku usaha bubble drink saat ini.


Adapun kelemahan yang dimaksud adalah sebagai berikut:

1. Perubahan trend

Seperti yang kita ketahui bahwa minuman bubble ini merupakan salah satu minuman cup yang lagi populer saat ini. Sehingga kebutuhan akan penyesuaian terhadap trend baru harus terpenuhi.


Alasan kenapa harus beradaptasi dengan perubahan trend adalah untuk pemenuhan kebutuhan market. Karena jika tidak dapat menyesuaikan dengan perubahan trend, maka bukan tidak mungkin usaha bubble drink yang dijalankan akan gulung tikar.


Dan cara yang tepat untuk menghadapi perubahan tren ini adalah dengan melakukan inovasi baik itu pada rasa, atau pun juga pada kemasan. Yang pasti harus ada inovasi yang dapat menyesuaikan dengan tren baru.


2. Adanya efek samping

Kelemahan kedua yang sering ditemui oleh pelaku usaha minuman bubble adalah adanya efek samping yang dapat ditimbulkan oleh minuman yang satu ini. Dimana beberapa efek samping yang umu ditemui seperti insomnia, memicu jerawat, dan masalah pada organ pencernaan.


Nah untuk mengatasi masalah seperti yang tersebut di atas bisa dengan melakukan pemilihan bahan baku premium yang sudah mendapatkan sertifikat halal dan terdaftar di BPOM. Karena dengan menggunakan bahan-bahan yang dijamin kesehatannya, maka akan membuat usaha yang Anda jalankan lebih banyak disenangi oleh pebeli.


3. Tingginya kompetitor

Adanya kompetitor juga menjadi salah satu kelemahan usaha bubble drink yang sering dirasakan oleh pelaku usaha minuman kekinian ini. Dimana tingginya kompetitor memicu terjadinya persaingan market yang cukup ketat.


Untuk menyiasati tingginya persaingan. Hal yang perlu Anda lakukan adalah dengan melakukan inovasi dengan membuat produk yang unik dan berbeda dengan yang lainnya. Selain itu, penggunaan bahan baku premium juga bisa menjadi alternatif untuk bertahan di tengah gempuran persaingan pasar yang tinggi.


4. Perilaku konsumen

Banyak sekali ragam perilaku konsumen yang sering ditemui di lapangan. Dimana salah satunya adalah rasa bosan terhadap tawaran menu yang sama setiap harinya. Apalagi menu yang Anda tawarkan juga sama dengan menu dari kompetitor.


Nah langkah yang tepat untuk mengatasi rasa bosan dari konsumen adalah dengan menawarkan menu varian rasa pada usaha bubble drink Anda. Selain itu pertahankan juga kualitas produk yang Anda jual, dan berikan penawaran harga yang istimewa di hari-hari tertentu.


5. Omset cenderung fluktuatif

Usaha apapun, tidak terkecuali juga dengan usaha bubble drink. Tentu akan mengalami fase dimana omset cenderung fluktuatif. Hal tersebut bisa dikarenakan oleh perubahan harga bahan baku di pasaran.


Selain itu, daya minat beli masyarakat yang cenderung menurun juga menjadi salah satu faktor omset usaha bubble drink naik turun.


Karena itu, untuk menyikapi kondisi seperti yang tersebut di atas. Anda bisa melakukan beberapa upaya seperti misalnya menyetock bahan baku dalam jangka waktu yang panjang. Serta aktif melakukan promosi produk baik secara offline maupun online.


6. Bahan baku

Seperti yang kami sampaikan di atas bahwa perubahan harga bahan baku yang bisa terjadi kapan saja di pasaran. Menempatkan bahan baku sebagai salah satu kelemahan usaha bubble drink yang harus dihadapi oleh pelaku usaha minuman yang satu ini.


Alasan kenapa bahan baku menjadi salah satu kelemahan adalah karena usaha minuman bubble atau boba ini membutuhkan bahan utama dalam jumlah yang banyak, dan tentunya juga bervariasi sesuai dengan kebutuhan menu.


Maka dari itu, yang perlu Anda lakukan dalam menghadapi masalah bahan baku ini adalah dengan cara mencari supplier bahan baku yang sewaktu-waktu siap mengirimkan barang ke Anda. Dan sebaiknya, carilah 2 atau 3 supplier agar proses produksi terus berjalan.


7. Potongan pendapatan

Nah bagi Anda yang ingin memulai usaha bubble drink dengan sistem franchise atau waralaba. Sebaiknya perlu diperhatikan di awal mengenai perjanjian kerjasamanya. Hal ini untuk menghindari beberapa masalah yang juga menjadi kelemahan dari usaha ini, seperti misalnya potongan pendapatan.


Oleh karena itu penting bagi Anda untuk memperjelas perjanjian kerja di awal agar usaha yang Anda jalankan dengan sistem waralaba ini tidak mengalami hambatan di kemudian hari.


Penutup

Jadi itulah informasi tentang beberapa kelemahan usaha bubble drink yang sering ditemui oleh pelaku usaha minuman kekinian ini. Dimana beberapa kelemahan di atas dapat memicu munculnya kerugian usaha yang bisa Anda alami di kemudian hari.


Maka dari itu, penting bagi Anda untuk mengetahui apa saja kelemahan-kelemahan usaha minuman bubble atau boba dan bagaimana cara mengatasinya, seperti yang sudah kami jelaskan di atas.


Semoga informasi ini dapat memberikan manfaat, khususnya bagi mereka yang masih terbilang pemula dalam usaha minuman bubble kekinian. Jangan lupa bantu share artikel ini agar yang lain juga dapat merasakan manfaatnya. Karena berbagi itu indah. Terima kasih.

Related Posts

Posting Komentar